14 Desember 2024

Kecamatan Batu Aji

KOTA BATAM PROVINSI KEPULAUAN RIAU

KUNJUNGAN PKK KOTA PADANG PANJANG KE KE-KECAMATAN BATU AJI

1 min read

Batu Aji, 27 November 2017. Sekcam Batu Aji, Sutikno,SE dan TP PKK Kecamatan Batu Aji menerima kunjungan PKK Kota Padang Panjang. PKK Kota Padang Panjang yang hadir di Kecamatan Batu Aji yaitu berjumlah 40 orang, adapun Tujuan PKK Kota Padang Panjang adalah untuk belajar dan bertukar informasi mengenai daerah masing-masing serta produk kerajinan yang dihasilkan PKK Kecamatan Batu aji.

Ketua PKK Kota Padang Panjang sangat tertarik dengan penerapan 10 Program Pokok PKK dan bagaimana pelaksanaan Program PKK HATINYA PKK yang dilaksanakan Kecamatan Batu Aji hingga bisa mendapatkan prestasi Tingkat Nasional yakni menjadi Juara 1 Nasional. Ketua PKK Kota Padang Panjang sangat berharap anggota pengurus PKK Kota Padang Panjang dapat menampung ilmu serta bagaimana kinerja dari PKK Kecamatan Batu Aji agar dijadikan patokan dan pembelajaran bagi PKK Kota Padang Panjang. 

DD